Disdukcapil Pekanbaru Persiapan Menuju KTP Digital


Image : Disdukcapil Pekanbaru Persiapan Menuju KTP Digital
Ilustrasi KTP Digital (Internet) - Pekanbaru.go.id
PEKANBARU - Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kota Pekanbaru sedang melakukan persiapan untuk penggunaan KTP digital di Pekanbaru. Saat ini, di Ibukota Provinsi Riau itu hanya ada dua orang yang memiliki KTP Digital.

Dua orang itu yakni Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Pekanbaru dan staf di instansi itu. Namun, Agustus mendatang, KTP digital akan dikenalkan kepada warga Pekanbaru.

"Kalau di sini yang sudah memiliki KTP digital saya selaku Kepala Dinas dan salah satu personel bagian IT," ujar Kepala Disdukcapil Kota Pekanbaru Irma Novrita, Sabtu (28/5).

Ia menjelaskan, KTP digital nantinya tidak memiliki bentuk fisik. Warga harus mendownload aplikasi lebih dulu untuk mengisi data KTP digital.

"KTP Digital secara pengoperasian mirip dengan aplikasi PeduliLindungi. Warga harus mengunduh aplikasi ini dan mendaftarkan diri terlebih dahulu, dengan mencocokkannya pada data identitas pribadi yang ada di e-KTP fisik," jelasnya.

Selain identitas pribadi, e-KTP Digital atau Identitas Digital juga bakal memuat data lain yang terintegrasi dengan NIK, seperti Kartu Keluarga, Kartu Vaksin Covid-19, NPWP (Nomor Pokok Wajib Pajak), Kepemilikan Kendaraan, dan sebagainya.

"Kebutuhan yang memerlukan identitas, bisa digunakan aplikasi KTP ini," pungkasnya. (Kominfo10/RD5)

Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[18/03/2025] Wawako Pekanbaru Terima Audiensi CPPPK Tenaga Guru PPPK 2024 Tahap I [18/03/2025] Wakil Wali Kota Pekanbaru Berkomitmen Wujudkan Janji Kampanye [18/03/2025] Wali Kota Pekanbaru Janjikan Peningkatan Infrastruktur dan Layanan Publik di Sungai Ukai [17/03/2025] Wawako Pekanbaru Rakor Bersama Mendagri Kendalikan Inflasi Jelang Idulfitri [17/03/2025] Wali Kota Pekanbaru Pastikan Pembayaran TPP ASN Tak Ada Kendala [17/03/2025] Satpol PP Pekanbaru Jaring Belasan Pasangan Ilegal Saat Malam Ramadhan