HUT RI ke-79, Pemcam Sukajadi Imbau Masyarakat Goro Bersihkan Lingkungan


Image : HUT RI ke-79, Pemcam Sukajadi Imbau Masyarakat Goro Bersihkan Lingkungan
Camat Sukajadi Desheriyanto S.STP, M.Si - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Sempena HUT RI ke-79, Pemerintah Kecamatan (Pemcam) Sukajadi kembali mengingatkan masyarakat untuk rutin melaksanakan gotong-royong membersihkan lingkungan di wilayahnya masing-masing. 
Imbauan ini disampaikan Camat Sukajadi Desheriyanto S.STP, M.Si, Senin (12/8/2024) pagi. 

"Dalam momen 17 Agustus ini kita imbau masyarakat untuk melaksanakan goro dilingkungan masing-masing. Saat ini masing-masing RW rutin melaksanakan goro. Kesadaran masyarakat untuk melaksanakan goro sudah terbilang bagus la," ungkap Desheriyanto. 

Lanjut pria yang pernah menjabat Kepala Bidang Operasional Satpol PP Kota Pekanbaru ini, ada sejumlah titik yang sudah dilaksanakan goro bersama masyarakat. Diantaranya drainase atau lingkungan di Jalan Teratai, Jalan KH Ahmad Dalan dan Jalan Dahlia. 

"Kita melaksanakan goro bersama masyarakat membersihkan drainase. Lokasi seperti di Jalan Teratai, Jalan Kh Ahmad Dalan dan ada juga di Jalan Dahlia," ujarnya. 

"Berkaitan dengan momen 17 Agustusan kita berharap kepada masyarakat untuk bersih-bersih lingkungan di wilayahnya masing-masing," tutupnya.(Kominfo9/rd3)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[30/04/2025] Wali Kota Pekanbaru Pastikan Normalisasi Drainase Efektif Atasi Banjir [30/04/2025] PMI Pekanbaru Ajak Paguyuban dan Ormas Kembali Donor Darah [30/04/2025] Camat Marpoyan Damai Pastikan Pengerukan Drainase Terus Berjalan [30/04/2025] Pasca Sidak Wako, Perusahaan di Pekanbaru Kembalikan Ijazah Mantan Pekerja [30/04/2025] Disdukcapil Pekanbaru akan Buka Kembali Perekaman e-KTP Bagi Pelajar [30/04/2025] Satgas Gakkum DLHK Rutin Lakukan Pengawasan Warga Buang Sampah Sembarangan