Tersesat di Terminal BRPS, Dinsos Pekanbaru Rujuk Lansia Terlantar ke Sentral Abiseka


Image : Tersesat di Terminal BRPS, Dinsos Pekanbaru Rujuk Lansia Terlantar ke Sentral Abiseka
Dinas Sosial (Dinsos), merujuk warga Lanjut Usia (Lansia) terlantar ke Sentra Abiseka Pekanbaru - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru melalui Dinas Sosial (Dinsos), merujuk warga Lanjut Usia (Lansia) terlantar ke Sentra Abiseka Pekanbaru, Kamis(26/5).

Tim menemukan Lansia berumur 70 tahun tersebut tersesat di sekitaran Terminal BRPS, Jumat(20/5) kemarin. Tim menemukan Lansia tersebut dengan kondisi kurang sehat.

Kepala Dinsos Pekanbaru, Dr. Idrus, MAg mengatakan, bertepatan menjelang Hari Lanjut Usia Nasional yang jatuh pada 29 Mei, Tim Reaksi Cepat (TRC) Dinsos Pekanbaru melakukan tindak lanjut awal ke rumah sakit agar Lansia tersebut mendapatkan perawatan medis.

"Setelah dinyatakan sehat oleh pihak rumah sakit, Dinsos Pekanbaru Kembali merujuk Lansia tersebut ke Sentra Abiseka Pekanbaru yang berada di Jalan Khayangan Rumbai untuk mendapatkan tempat tinggal yang layak sementara hingga keluarganya ditemukan," katanya.

Ia memaparkan, TRC Dinsos Pekanbaru yang dipimpin Kepala Bidang Perlindungan dan Jaminan Sosial Hoirul Efendi, menyerahkan langsung Lansia tersebut kepada Pihak Sentra Abiseka.

"Alhamdulillah, jelang Hari Lansia Nasional kita bisa membantu salah seorang Lansia Terlantar hari ini. Terimakasih kami ucapkan kepada Sentra Abiseka karena sudah membantu dalam menyelesaikan tugas negara ini," ucap Idrus.

Idrus menyebut, bahwasanya pemerintah punya kewajiban dalam memelihara dan membantu oang-orang terlantar.

"Kita selaku perwakilan dari Pemerintah bertanggung jawab dan berkewajiban memelihara serta membantu orang terlantar ini, kita juga berharap kepada seluruh lapisan masyarakat bersama-sama menyelesaikan permasalahan orang terlantar ini," pungkasnya. (Kominfo8/RD2)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[30/04/2025] BKPSDM Pekanbaru Pastikan Belum Ada Perubahan Jadwal Seleksi Kompetensi PPPK Tahap II [29/04/2025] Dukung Swasembada Pangan Nasional, Kelurahan Sungai Sibam Gandeng Koptan Tanam Padi Gogo [28/04/2025] Wako Pekanbaru Ikuti Upacara Peringatan Otda Ke XXIX Tahun 2025 Secara Virtual [26/04/2025] Pemko Pekanbaru Gerak Cepat Tangani Jalan Amblas Dampak Pembangunan IPAL [26/04/2025] Pemko Pekanbaru Bersama Kementerian PUPR Rapat Bahas Persoalan Pengelolaan IPAL [26/04/2025] Mayoritas Reklame di Sudirman Sudah Dibongkar, Penertiban Berlanjut ke Jalan Protokol Lainnya