Sudah 27 Dapur Umum MBG Beroperasi di Pekanbaru


Image : Sudah 27 Dapur Umum MBG Beroperasi di Pekanbaru
Kepala Disketapang Kota Pekanbaru Muhammad Jamil, saat peninjauan dapur umum SPPG Kopra di Kecamatan Marpoyan Damai - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Dinas Ketahanan Pangan (Disketapang) Kota Pekanbaru mencatat, hingga kini sudah terdapat sebanyak 27 dapur umum Makan Bergizi Gratis (MBG) yang beroperasi di wilayah setempat.

Untuk satu dapur umum mampu melayani atau menyiapkan sekitar 3.000 hingga 3.500 porsi MBG per hari.

Kepala Disketapang Kota Pekanbaru Dr H Muhammad Jamil M.Ag M.Si mengatakan, total dibutuhkan sekitar 200 dapur umum guna menyukseskan program MBG di Kota Pekanbaru.

"Tapi karena ada kendala, baru 27 titik dapur yang beroperasi di Kota Pekanbaru," ungkapnya, Rabu (17/9/2025).

Kendala yang dimaksud, terang Jamil, seperti titik atau lokasi dapur umum yang diusulkan calon Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) selaku penyedia MBG tidak sesuai dengan standar operasional dan keamanan pangan yang ditetapkan Badan Gizi Nasional (BGN).

"Sebenarnya yang mengusulkan (pembangunan dapur umum) sudah banyak. Tapi kendalanya kadang-kadang titiknya tidak cocok setelah disurvei tim, tidak pas," ucapnya.

Kemudian, lanjut Jamil, ada juga calon mitra penyedia MBG yang telah mendapat izin lokasi namun tak kunjung beroperasi karena berbagai kendala.

"Jadi ada juga yang telah disetujui, tapi belum dibuka oleh yayasannya. Mungkin terkendala modal dan segala macam. Kendala ini kendala di lapangan saja, bukan dari pusat. Malah pusat menganjurkan semuanya sudah berjalan," tutup Jamil. (kominfo6/rd3)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[02/11/2025] Pawai Taaruf MTQ Tingkat Kota Pekanbaru 2025 Berlangsung Semarak [01/11/2025] Walikota Pastikan Siti Nurhaliza Batal Hadir di Pembukaan MTQ ke-57 [01/11/2025] Tim BPBD Kota Pekanbaru Padamkan Kebakaran Lahan di Sembilan Lokasi [31/10/2025] Anugerah dari SMSI Riau, Walikota Agung Nugroho Tokoh Muda Inspiratif [31/10/2025] Tim Gabungan Jaring Lagi Belasan Warga Buang Sampah Sembarangan [31/10/2025] Pemko Pekanbaru Perpanjang Program Penghapusan Denda PBB Hingga Desember 2025