Sidang Paripurna KUA-PPAS APBD-P Diagendakan Besok


Image : Sidang Paripurna KUA-PPAS APBD-P Diagendakan Besok
Sekwan Pekanbaru Maisisco - Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Sekretaris DPRD Kota Pekanbaru Maisisco sudah mengagendakan sidang paripurna pembahasan Kebijakan Umum Anggaran (KUA) dan Prioritas dan Plafon Anggaran Sementara (PPAS) APBD Perubahan 2022. Sidang paripurna ini telah dijadwalkan pada 20 September.

"Hal yang perlu segera dibahas adalah APBD Perubahan. Karena, batas waktunya hanya sampai 30 September," kata Sekwan Pekanbaru Maisisco, Senin (19/9).

Makanya, Tim Anggaran Pemerintah Daerah (TAPD) sedang menggesa dokumen APBD Perubahan. Apabila tidak segera dibahas, maka APBD Perubahan akan nol.

"Kami agendakan Selasa untuk pembahasan KUA PPAS APBD Perubahan," ungkap Maisisco.

Kalau untuk pembahasan APBD 2023, waktunya masih panjang. Batas waktu pembahasan APBD 2023 hingga November.

"Jadi masih jauh," imbuhnya. (Kominfo11/RD5)



Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[18/07/2025] Wako Pekanbaru Ancam Potong TPP Pegawai yang Sembarangan Merokok di Perkantoran [18/07/2025] Wako Pekanbaru Galakkan Penghijauan, DLHK Tata Ulang Taman Median Jalan [18/07/2025] Disdukcapil Pekanbaru Gelar Layanan Keliling "PALING AMAN", Ini Jadwal dan Lokasinya [18/07/2025] U-Turn Depan Pasar Cik Puan Kembali Dibuka, Wako Imbau Jaga Ketertiban Lalin [17/07/2025] Tiga Dapur Pangan Siap Layani Ribuan Pelajar Pekanbaru [17/07/2025] Dukung Generasi Sehat dan Cerdas, DKP Gelar Sosialisasi B2SA Go to School di SDN 43 dan 76 Pekanbaru