Jalan Sehat Hari Jadi Pekanbaru ke-239 Berhadiah Utama 3 Unit Sepeda Motor


Image : Jalan Sehat Hari Jadi Pekanbaru ke-239 Berhadiah Utama 3 Unit Sepeda Motor
- Pekanbaru.go.id

PEKANBARU - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru, bakal menggelar Jalan Sehat sempena Hari Jadi ke-239 Pekanbaru, Minggu (28/5).

Sesuai jadwal, kegiatan yang nantinya dipusatkan di Jalan Gajah Mada ini akan diikuti dan dilepas secara langsung oleh Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Muflihun S.STP M.AP.

Ketua Panitia Hari Jadi ke-239 Pekanbaru Raja Hendra Saputra mengatakan, kegiatan ini dibuka untuk umum. Siapa saja boleh datang mengikuti jalan sehat dan ada banyak doorprize yang telah disiapkan.

"Kita sudah menyiapkan 10.000 kupon dan sudah kita sebar melalui kecamatan dan kelurahan kepada masyarakat," ungkapnya, Kamis (25/5).

Disampaikan Raja Hendra, ada banyak hadiah yang sudah disiapkan oleh panitia dengan hadiah utama adalah 3 unit sepeda motor. Namun selain itu ada banyak doorprize lainnya seperti tivi, sepeda listrik, kulkas, smartphone, magic com, blender dan masih banyak lainnya.

"Total ada 96 doorprize yang sudah kita siapkan. Untuk itu kita ajak seluruh masyarakat Kota Pekanbaru untuk datang berbondong-bondong ke Gajah Mada pada tanggal 28 Mei 2023 untuk ikut Jalan Sehat. Jangan sampai ketinggalan, kegiatan ini bertabur doorprize," ujarnya.

Selain jalan sehat, lanjut Raja Hendra, pada Minggu (28/5/2023) mendatang Pj Walikota Pekanbaru juga akan melaunching logo Hari Jadi ke-239 Pekanbaru. Selain itu juga akan ada kirab pemilu dan berbagai kegiatan menarik lainnya.

"Kegiatan akan dimeriahkan juga dengan festival anak sekolah yang menampilkan permainan tradisional rakyat anak-anak. Selain itu akan ada juga launching senam anak pekan," pungkasnya. (Kominfo6/RD3)


Logo Pemkot

Pekanbaru.go.id

Portal Resmi Pemerintah Kota Pekanbaru Provinsi Riau

Tulis Komentar

[03/06/2023] DLHK Pekanbaru Manfaatkan Aplikasi PEKA Terhadap Peningkatan Layanan Masyarakat [03/06/2023] Tak Ada Pengurangan Kuota, Disdik Pekanbaru Segera Sosialisasi PPDB [03/06/2023] Pj Wako Pekanbaru dan Utusan Kemenag RI Lepas Pawai Waisak Bersama [02/06/2023] Diskominfotiksan Gelar Lomba HUT-239 Pekanbaru, Berikut Syarat dan Hadiahnya [01/06/2023] Perwakilan Forum Ketua RT-RW Audiensi dengan Pj Wali Kota [01/06/2023] Pj Walikota Apresiasi Kegiatan Pencegahan Stunting yang Dilakukan Tribun Pekanbaru