PEKANBARU-- Sepanjang tahun 2019 lalu sebanyak 422 warga Pekanbaru terserang penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD). Lima diantaranya meninggal dunia.
Pelaksana Tugas Kepala Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, Muhammad Amin, mengatakan, kini ratusan warga yang terserang DBD sudah sembuh setelah diberikan perawatan.
"Sepanjang tahun 2019, 422 warga memang pernah terserang DBD tapi sekarang sudah sembuh. Waktu di tahun 2019 memang ada lima warga yang meninggal dunia," katanya, Selasa (7/1).
Sesuai arahan Wali Kota Pekanbaru, DR H Firdaus ST.MT, Amin, menyampaikan, faktor lingkungan memberikan kontribusi besar terhadap kesehatan masyarakat yakni mencapai 40 persen. Gaya hidup dan pola makan sebesar 25 persen, pelayanan kesehatan hanya 20 persen dan genetik sebesar 10 persen.
"Jadi intinya pada di lingkungan, masyarakat harus menerapkan perilaku hidup bersih di lingkungannya. Sebab mereka paling berperan penting untuk melakukannya," tukasnya. (Kominfo1/RD1)